GameMobileTips & Tricks

Istilah yang Wajib Kalian Pahami di Mobile Legends, Agar Menjadi Pro Player!

Istilah Mobile Legends yang Wajib – Tidak dapat dipungkiri bahwa pandemi covid-19 memang telah mengubah hidup kita dalam segala hal, salah satunya terkait dengan hobi. Banyak yang mulai bertani, berolahraga seperti bersepeda, bermain bola, belajar memasak, membuka toko online, menjadi penggemar drama Korea atau serial Netflix, dan bermain game online.

Game online, baik melalui konsol game atau ponsel, telah populer sejak lama dan digunakan sebagai pilihan untuk menghilangkan kebosanan.

Namun, di masa pandemi ini juga ada sebagian orang yang baru mencoba bermain game online. Mobile Legends Bang-Bang adalah salah satu game paling populer di Internet, atau disingkat MLBB.

Jika kalian baru mengenal game ini sobat, mungkin akan sedikit rumit karena kalian akan menemukan istilah-istilah asing, terutama saat bermain bersama teman alias mabar.

Istilah yang umum digunakan saat bermain bersama (mabar) antara lain Cool Down (CD), Away From Keyboard (AFK), Good Game (GG). , KDA, Buff, Ganking , Farming, Early, Mid, Late Game, Roaming, Solo dan Offlane, Carry, Bait.

Baca Juga: Daftar Hero Terkuat di Mobile Legends

CD (Cool Down)

Istilah yang digunakan ketika kalian harus menunggu beberapa saat untuk menggunakan skill lagi. Ketika seorang pemain harus meninggalkan permainan untuk sementara waktu, AFK dikatakan sebagai sinyal agar rekan satu timnya dapat bekerja sama untuk mengisi kekosongan dalam peran tersebut.

GG (Good Game)

Kata GG digunakan ketika semua pemain bermain dengan baik, dan biasanya juga dapat ditambahkan ke GGWP atau Good Game Well Played. KDA menjelaskan jumlahnya. Berapa banyak yang sudah dibunuh, membantu teman dan mati, semuanya akan ditampilkan bersama dengan statistik pemain di dalam game.

Buff

Buff merupakan penambahan ability atau kemampuan status hero atau karakter yang dimainkan. Setelah permainan selesai, setiap pemain akan mendapatkan status tambahan.

Ganking

istilah Ganking. Merupakan aktivitas permainan berupa gerakan mengepung dan membunuh musuh bersama rekan satu tim.

Farming

Maksud istilah untuk kegiatan farming ini adalah pemain mengumpulkan emas atau uang sebanyak-banyaknya mulai dari membunuh monster hutan, minion atau bahkan membunuh musuh, intinya yang menghasilkan uang ya sobat.

Early, Mid, Late Game

Early, mid, dan late game menunjukkan stage atau waktu permainan yang perlu diperhatikan saat bermain MLBB. Karena permainan ini membutuhkan strategi, pengucapan setiap stage diperlukan untuk memberikan informasi kepada rekan satu tim saat membunuh lawan.

Roaming

Teman-teman kita sering memberikan tanda untuk roaming, yaitu sebagai tanda untuk meminta bantuan dan berjalan dari satu jalur ke jalur lainnya. Setiap pemain diharapkan memaksimalkan strategi untuk meraih kemenangan, salah satu caranya dengan melakukan roaming team.

Carry

Carry adalah istilah yang digunakan untuk posisi pemain dengan objektif tertinggi untuk membawa kemenangan team.

Semoga dengan adanya artikel ini, kalian tidak perlu susah lagi untuk mengetahui istilah-istilah yang ada di Mobile Legends ya Sobat GameZero!

Luthfi Naufal

Penulis Konten Iya, Network Engineer Iya, Semua Saya Lakukan Yang Penting Halal :)