Tutorial Top Up Diamond Free Fire di PlayGO?
Bagi kamu pecinta Free Fire tentu sudah tidak asing lagikan dengan yang namanya diamond. Yap, diamond merupakan uang virtual yang ada di dalam game Free Fire garapan Garena. Berbicara soal diamond, apakah kalian sudah tahu cara top up diamond di PlayGO? Jika belum, tenang di bawah ini kami sudah memberikan tutorial melakukan top up di PlayGO. Nah, sebelum lanjut, alangkah baiknya kalian harus tahu dulu apa itu PlayGO?
Apa itu PlayGO?
PlayGO Free Fire Diamond
PlayGO merupakan sebuah website baru untuk melakukan top up kebutuhan game kalian. Website ini digarap oleh MyXL, sebuah layanan telekomunikasi yang berbasis di Jakarta, Indonesia.
Selain menjadi perusahaan yang fokus terhadap bisnis telekomunikasi, MyXL juga merilis platform top up untuk berbagai game populer. Tentunya, tidak heran jika website ini cukup populer di kalangan penggemar Free Fire.
Sebab, mereka bisa membeli diamond dengan harga yang sangat beragam dengan beberapa platform populer lainnya. Bukan hanya itu saja, website ini juga menyediakan layanan berlangganan untuk beberapa item di ML.
Tutorial Top Up di PlayGO?
Untuk melakukan top up di PlayGO, kalian hanya perlu mengikuti beberapa instruksi yang sudah kami bagikan. Sebelum itu, tentu kalian harus menyimaknya dengan baik dan bijak karena ada beberapa hal menarik yang bisa kalian dapatkan. Berikut ini tutorialnya:
Langkah-langkah:
- Buka website PlayGO
- Cari Free Fire.
- Pilih jumlah diamond sesuai nafsu kalian.
- Masukkan ID pengguna atau ID akun kalian.
- Masukkan nomor XL kalian di kolom yang ada
- Selesai dan selamat berbahagia.
Nah, top up di website ini sendiri terbilang mudahkan. Kalian hanya perlu menggunakan nomor HP sendiri untuk bisa membeli diamond atau kebutuhan top up lainnya.
Rekomendasi tempat top up Diamond murah lainnya
Selain di PlayGO, ada beberapa tempat yang menawarkan hal serupa yakni Unipin, Codashop, Kiosgamer, dan lain sebagainya. Tentunya, PlayGO merupakan alternative bagi kalian yang ingin top up diamond Free Fire. Sebab, website ini memang cukup populer bagi pengguna MyXL.
Gimana sobat Gamerz, apa kalian sudah paham? Kalau belum paham cobalah untuk membaca kembali pelan-pelan agar ilmunya meresap sampai ke akar. Jangan lupa untuk terus mengikuti Gamezero.id agar kalian tidak ketinggalan berita menarik lainnya.